STIKES BAKTI UTAMA PATI KIRIMKAN MAHASISWA UNTUK MENJADI TIM MEDIS DI LIGA FUTSAL STAIP STUDENT CLAS (SSC) KE- VII

Pati-Jawa Tengah

(Peserta turnamen di kegiatan futsal “STAIP Student class” ke- 7)

STIKes Bakti Utama Pati ditunjuk menjadi tim medis di Turnamen Futsal “STAIP Student class” ke 7 pada tanggal 08 – 12 november 2023 yang diadakan oleh klub futsal STAIP. Turnamen tersebut yang diikuti oleh 36 tim dari 27 SMA/sederajat se-Kabupaten Pati. Turnamen futsal tersebut digelar di Gedung Olahraga (GOR) Pesantenan Pati, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Acara turnamen futsal SSC yang ke-7 dilaksanakan pada pukul 12.00 – 21.00 WIB dan tim medis dari STIKes yang mempunyai 4 prodi ini (S1 kebidanan, Profesi Bidan, D3 kebidanan dan S1 fisioterapi) sudah stand by pada sisi lapangan agar dapat lebih mudah mencapai lapangan apabila terdapat aggota tim futsal yang mengalami cedera.

( Pemberian pertolongan pertama kepada anggota tim futsal yang mengalami cedera )

Tim medis dari STIKes Bakti Utama Pati memberikan pertolongan pertama kepada anggota tim futsal yang mengalami cedera dengan menerapkan alur pertolongan pertama RICE, R ( Rest), I ( ice), C ( Compres), E ( elevation ). Selama turnamen berlangsung tim medis selalu siap siaga di sisi lapangan agar dapat segera membantu memberikan pertolongan pertama terhadap tim yang mengalami cedera ataupun luka ringan.

Aditya, panitia menyampaikan ‘’Dengan adanya tim medis yang dikirimkan oleh pihak STIKes Bakti Utama  Pati ini, tentunya kami sangat terbantu’’. Tim medis dari STIKes Bakti Utama Pati  dinilai cekatan dalam penanganan  cidera yang dialami tim futsal’’.

(Tim medis mengobati luka pada peserta futsal “STAIP Student class” ke 7)

Keysa, salah tim medis mengungkapkan rasa gembiranya karena telah dipercaya menjadi tim medis ini, “merupakan suatu kehormatan karena tim medis dari STIK es BUP dilibatkan dalam event ini. Semoga bermanfaat”, tuturnya.

By Keysa Salsa Sabrina (Diploma Tiga Kebidanan)

 

 

 

Turun Ke Jalan Galang Donasi Palestina

Pada hari Minggu tanggal 19, November 2023 telah diadakan Car Free Day di Alun – alun Pati, Stikes Bakti Utama Pati mendirikan stand di simpang lima. Berbagai acara dilakukan dengan senam pagi yang dipandu oleh instruktur Teh Ayu yang berlangsung meriah dengan diikuti oleh sebagian besar masyarakat setempat.

( senam Bersama di CFD 19 November 2023 bersama STIkes BUP )

Dosen, staff  dan mahasiswa dari Stikes Bakti Utama Pati juga ikut serta dalam memeriahkan dengan mengikuti senam pagi dengan gembira.

Di stand Stikes Bakti Utama Pati juga membuka konseling dan pemeriksaan gratis untuk masyarakat  yaitu pemeriksaan tekanan darah, kolesterol, asam urat dan gula darah. Masyarakat dengan antusias ikut melakukan pemeriksaan. Pemeriksaan ini bertujuan agar masyarakat mengetahui kondisi kesehatan diri. Setelah dilakukannya senam pagi, dilanjutkan dengan pemberian doorprize untuk masyarakat yang aktif dalam senam tersebut.

( pemeriksaan kesehatan gratis )

Adanya stand dari Stikes Bakti Utama Pati juga memberikan kesempatan untuk mengumpulkan donasi atau galang dana untuk saudara kita di Palestina yang sedang diserang oleh Israel. Donasi ini dikumpulkan oleh mahasiswa Stikes Bakti Utama Pati program studi Diploma Tiga Kebidanan Atmim, Chintya, Ita dan Neisca dengan turun ke jalan membawa kotak donasi.

( penggalangan dana di jalan area CFD Simpang lima Pati )

Mahasiwa berkeliling untuk mengumpulkan dana untuk Palestina. Galang dana ini dilakukan murni karena rasa kemanusiaan mahasiswa Stikes Bakti Utama Pati yang ingin membantu. Sebelum ini, galang donasi telah dilakulkan untuk lingkup internal STIkes Bup. Rencananya, dana akan digalang lagi pada pekan berikutnya. Dana yang terkumpul akan diserahkan kepada warga Palestina melalui LAZsefa (Lembaga Amil Zakat Senyum Dhuafa) Pati. Dengan adanya donasi yang telah dikumpulkan ini  semoga dapat membantu Palestina sehingga keadaannya segera terbantu.

( penggalangan dana di CFD Pati )

 

Oleh: Anastasya Chintya (Mahasiswa Diploma Tiga Kebidanan)

 

 

KERJASAMA STIKES BAKTI UTAMA PATI MERAMBAH KE MALAYSIA

Malaysia 14/11/2023

Kembali menambah jejaring kerjasama antar Perguruan Tinggi. STIKes Bakti Utama Pati melakukan kerjasama dan bencmarking dengan 2 Perguruan Tinggi di Malaysia yaitu Universiti Malaya (UM) dan University Malaysia of Computer Science & Engineering (UNIMY). Kerjasama tersebut difokuskan dalam bidang student exchange, join research, join conference, KKN internasional, serta kegiatan lain di bidang akademik yang saling menguntungkan.

Pemberian Plakat dari Ketua STIKes Bakti Utama kepada Universiti Malaya  (14/11/2023)

Continue reading

BERBAGI KECERIAAN BERSAMA SANTRI PP TAHFIDUL QURAN


(Foto bersama penutupan kegiatan bakti sosial Ceria Bersama Anak Spesial BEM STIKes Bakti Utama Pati)

BEM Stikes Bakti Utama Pada Hari Senin 6 November 2023 mengadakan bakti sosial dengan mengusung tema “Ceria Bersama Anak Spesial #3”. Kegiatan baksos ini merupakan wujud nyata mahasiswa dalam mengabdi kepada masyarakat dengan memberikan kontribusi untuk kesejahteraan masyarajkat. Pada acara baksos yang  ke tiga BEM STIKes Bakti Utama Pati ini berkesempatan untuk berbagi keceriaan bersama santri di pondok pesantren Tahfidul Quran Ndolo Kusumo kecamatan Tlogowungu kabupaten Pati.

(Foto : pemberian edukasi cara mencuci tangan yang benar oleh mahasiswa STIKes Bakti Utama Pati)

Acara dimulai dengan pemberian edukasi tentang pentingnya mencuci tangan yang benar oleh mahasiswa, tujuan diberikannya edukasi agar para santri nantinya mampu untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan sehingga terwujudnya perilaku hidup bersih dan sehat sehingga diharapkan para santri terhindar dari penyakit maupun infeksi seperti: diare, ISPA, cacingan dan infeksi pada mata atau kulit.

(Foto :Penyampaian dongeng oleh pendongeng oantura Kak Roh)

Acara turut dimeriahkan oleh pendongeng pantura atau akrab disapa Kak Roh yang pada kesempatan kali ini Kak Roh menceritakan mengenai kisah Nabi Muhammad SAW. Kak Roh juga mengajak seluruh santri pondok Pesantren Tahfidul Quran Ndolokusumo untuk beriman kepada Rasullulah dengan cara meniru sifat suri tauladan beliau. Selama acara berlangsung Kak Roh Juga turut menghadirkan boneka monyetnya yang kerap disapa Rocky untuk memeriahkan acara bakti sosial tersebut.

(Foto :Penyerahan santunan oleh perwakilan BEM STIKes Bakti Utama Pati kepada pondok pesantren Tahfidul Quran Ndolokusumo)

Kemudian Acara ditutup dengan pemberian santunan kepada pihak pondok pesantren Tahfidul Quran Ndolo Kusumo, santunan yang diberikan berupa alat tulis dan makanan pokok yang diharapkan mampu menunjang proses pembelajaran para santri dan juga mampu mencukupi kebutuhan dari para santri tersebut.

(Foto : Penutupan dan doa oleh  perwakilan mahasiswa)

Safi’i selaku pengurus pondok pesantren mengatakan  “ Saya mewakili pengurus  pondok sangat berterimakasih dengan diadakannya kegiatan bakti sosial di pondok pesantren Tahfidul Quran Ndolokusumo, semoga hal baik yang BEM STIKes Bakti Utama Pati berikan pada sore hari ini dibalas allah dengan berlipat ganda”. Selain pengurus pondok pesantren, Risma selaku ketua panitia juga mengatakan”melalui diadakannya bakti sosial ini mampu membuka hati mahasiswa untuk terus mengabdi serta peduli dengan lingkungan sekitar”.

By Izah Nia  Ramadhani (D3 bidan)

PENGARAHAN DAN PENYERAHAN SK PROGRAM STUDI SARJANA FISIOTERAPI STIKES BAKT UTAMA PATI

Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wlayah VI Jawa Tengah Bhimo Widyo Andk, S.H., M.H  menyerahkan SK izin program studi sarjana fisioterapi STIKes Bakti Utama Pati Tahun 2023 dilaksanakan pada Jumat, 03 November 2023. Kegiatan dilaksanakan di ruang rapat gedung rektorat STIKes Bakti Utama Pati. Kegiatan dihadiri oleh dosen dan tenaga pendidik di lingkungan STIKes Bakti Utama Pati, yang meliputi Program Studi Diploma Tiga Kebidanan, Sarjana Kebidanan dan Pendidikan Profesi Bidan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala LLDIKTI Wilayah VI Bhimo Widyo Andoko, SH., MH., Ketua Yayasan Pratini Soedarsono Suparjo, S.Kp., M.Kes., Ketua LPKS Kartini Anna Zakiyah Noor, A.Md., Ketua STIKes Bakti Utama Pati Irfana Tri Wijayanti, S.Si.T., M.Kes., M.Keb serta seluruh dosen dan tenaga kependidikan STIKes Bakti Utama Pati.

(dok 3 November 2023 – Ketua Yayasan Pratini Soedarsana bersama Kepala LLDIKTI Wilayah VI, Ketua STIKes BUP, Ketua LPK Kartini dan Waket I STIKes BUP)

Rangkaian acara selanjutnya adalah pemberian sambutan oleh Ketua Yayasan Pratini Soedarsono Bapak Suparjo, S.Kp., M.Kes. yang memberikan pesan untuk tetap maju dan berkarya sebagai upaya pencapaian visi dan mimpi institusi dalam rentang waktu yang disepakati. Acara ini kemudian dilanjutkan dengan pembacaan SK oleh wakil ketua I bidang akademik Ibu Siti Marfu’ah yang membacakan SK nomor 823/E/O/2023 tentang izin pembukaan program studi fisioterapi program sarjana pada Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati di Kabupaten Pati yang Diselenggarakan oleh Yayasan Pratini Soedarsono. Adapun tentang SK yang dibacakan berisi tentang beberapa pasal yang mana salah satunya tentang pemberian izin pembukaan program studi fisioterapi program sarjana pada Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati di Kabupaten Pati yang diselenggarakan oleh Yayasan Pratini Soedarsono di Kabupaten Pati sesuai dengan akta nomor 144 tanggal 31 Mei 2003 dan akta nomor 155 tanggal 31 Oktober 2005 yang dibuat oleh Notaris Djumadi Purwoatmodjo, S.H. dan telah disahkan dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor C-100.HT.01.02.TH 2006 tanggal 16 Januari 2006 sebagaimana telah beberapa kali dilakukan perubahan anggaran dasar Yayasan terakhir sesuai dengan Akta Nomor 55 tanggal 30 November 2021 yang dibuat oleh Notaris Sugiyanto, S.H., dan telah dicatat dalam Sistem Administrasi Badan Hukum berdasarkan surat Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia nomor AHU-AH.01.06-0030724 tanggal 13 Desember 2021.

(dok 3 November 2023 – Penyerahan SK Izin Program Studi Fisioterapi oleh Kepala LLDIKTI Wilayah VI kepada Ketua Yayasan Pratini Soedarsono didampingi oleh Ketua STIKES Baktu Utama Pati)

Selanjutnya dilakukan penyerahan SK Izin Pembukaan Prodi Sarjana Fisioterapi oleh Kepala LLDIKTI Wilayah VI Jawa Tengah kepada Ketua Yayasan Pratini Soedarsono yang diteruskan penyerahan kepada Ketua STIKes Bakti Utama Pati. Kegiatan ini dilanjutkan dengan adanya pengarahan dari Kepala LLDIKTI Wilayah VI Jawa Tengah Bapak Bhimo Widyo Andoko, SH., MH. Beliau mengucapkan selamat atas pembukaan prodi baru STIKes Bakti Utama Pati.

“Mudah-mudahan menjadi prodi yang diunggulkan dan dtunggu-tunggu masyarakat dan bisa dikembangkan sesuai dengan apa yang dicita-citakan oleh Ketua Yayasan.”

Sebagai penutup pengarahan, beliau memberikan semangat kepada seluruh sivitas akademika STIKes Bakti Utama Pati untuk terus berkembang dan maju memberikan solusi praktis terhadap masalah dalam masyarakat.

(dok 3 November 2023 – Foto bersama dosen dan tendik STIKES Bakti Pati dengan kepala LLDIKTI Wilayah VI dan Ketua Yayasan Pratini Sedarono)

 

 

 

Kaistin Menyeimbangkan Kebutuhan Mahasiswa

(Diambil oleh Garnish, Kamis 2 November 2023 pukul 16.20 WIB)

Pati, (2/11/2023) – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) bersama dengan Himpunan Mahasiswa Kebidanan (HIMKA) STIKES BUP menyelenggarakan Kajian Islam Rutin (Kaistin) di Masjid KH Kosim pada Kamis, 2 November 2023. Acara bertema “Adab Menunt Ilmu” ini dimulai pukul 16.00 sampai 17.00 WIB dan dihadiri oleh seluruh mahasiswa prodi Diploma III STIKes Bakti Utama Pati.

(Diambil oleh Garnish, Kamis 2 November 2023 pukul 16.30 WIB)

Kajian Islam Rutin ini dilaksanakan rutin setiap satu minggu sekali di hari kamis. Dengan dilaksanakannya kajian rutin diharapkan dapat membentuk karakter mahasiswa menjadi lebih baik, sesuai yang disampaikan oleh narasumber .

(Diambil oleh Garnish, Kamis 2 November 2023 pukul 17.00 WIB)

Kajian Islam kali ini diisi oleh dr. Fetria Melani, Sp. Gk. Dalam kajiannya, beliau menekankan seorang siswa/mahasiswa wajib berbuat baik kepada guru/dosen, Dengan menghormati dan memuliakannya baik  melalui ucapan ataupun perilaku, sebagai balas jasa atas kebaikan yang diberikannya Karena guru/dosen adalah orang yang sangat berjasa dalam memberikan pengetahuan, Ketrampilan, dan Pendidikan yang merupakan bekal hidup yang lebih berharga daripada harta benda. Orang yang ingin sukses di dunia dan akhirat harus berilmu. Sesuai dengan sabda rasulullah “Barang siapa menginginkan dunia, ia wajib berilmu. Barang siapa yang menginginkan akhirat, ia wajib berilmu. Dan barang siapa yang menginginkan dunia dan akhirat, ia juga wajib berilmu.” (Hr. Ahmad).

Pada umumnya guru lebih tua daripada murid, dan orang yang lebih muda harus menghormati orang yang lebih tua. Sesuai sabda rasulullah saw “Bukan dari umatku orang tidak sayang kepada orang yang lebih muda dan tidak menghormati orang yang lebih tua.” (Hr Abu Dawud dan At-Tirmidzi).

Selain berakhlak baik kepada guru/dosen, siswa/mahasiswa juga harus menuntut ilmu dengan sungguh sungguh, hal tersebut juga disebutkan dalam isi surat Al-mujadalah ayat 11

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قِيْلَ لَكُمْ تَفَسَّحُوْا فِى الْمَجٰلِسِ فَافْسَحُوْا يَفْسَحِ اللّٰهُ لَكُمْۚ وَاِذَا قِيْلَ انْشُزُوْا فَانْشُزُوْا يَرْفَعِ اللّٰهُ الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مِنْكُمْۙ وَالَّذِيْنَ اُوْتُوا الْعِلْمَ دَرَجٰتٍۗ وَاللّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ

Yang artinya : Wahai orang-orang yang beriman! Apabila dikatakan kepadamu, “Berilah kelapangan di dalam majelis-majelis,” maka lapangkanlah, niscaya Allah akan memberi kelapangan untukmu. Dan apabila dikatakan, “Berdirilah kamu,” maka berdirilah, niscaya Allah akan mengangkat (derajat) orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu beberapa derajat. Dan Allah Mahateliti apa yang kamu kerjakan.

Ada salah satu ulama mengatakan, bahwa diantara hal yang penting dalam menuntut ilmu yang harus diperhatikan adalah fil jiddi (kesungguhan). Jika sesuatu dilakukan dengan kesungguhan, maka Allah SWT. akan memberikan keberhasilan di dalamnya. Selain kesungguhan, juga perlu diiringi dengan sikap kesungguhan yang terus menerus dan komitmen dalam menuntut ilmu. Sikap ini harus ada pada diri pelajar dan berjalan beriringan, tidak dapat hanya salah satu saja. Wajib bagi seorang pelajar/ Mahasiswa bersungguh-sungguh, terus menerus dan komitmen, tidak berhenti hingga tujuan tujuan dalam menuntut ilmu tercapai.

Oleh: Utari Setyawati_DIII Kebidanan

CAPPING DAY: MOMEN SAKRAL BEKAL KE LAHAN PRAKTIK

(foto Ketua STIKes Bakti Utama Pati beserta jajaran dan peserta capping day kegiatan pengambilan sumpah praktikan)

Rabu, 11 Oktober 2023  STIKes Bakti Utama Pati mengadakan kegiatan pengambilan sumpah praktikan yang diadakan di ruang pertemuan gedung A dimulai pukul 09.00 WIB – selesai. Kegiatan ini merupakan rutinitas dari tahun ke tahun dan sudah menjadi tradisi sejak dibukanya Program Studi Kebidanan. Namun acara Pengambilan Sumpah Praktikan tahun ini berbeda karena merupakan pengalaman pertama bagi mahasiswa program studi Profesi Bidan angkatan pertama jalur reguler.

Acara dimulai dengan pembukaan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Sambutan Ketua STIKes Bakti Utama Pati, Prodi Pendidikan Profesi Bidan, Sambutan Ketua Prodi Diploma Tiga Kebidanan, Pemasangan capping.

(Foto:Pemasangan kap profesi oleh Ketua Prodi Profesi Bidan Dan Ketua Prodi Diploma Tiga Kebidanan STIKes Bakti Utama Pati)

Setelah itu, pengucapan sumpah praktikan mahasiswa program studi Profesi Bidan dan Diploma Tiga Kebidanan, dilanjutkan dengan penandatanganan naskah secara simbolis serta dilanjutkan dengan menyanyikan lagu bagimu negeri oleh seluruh peserta capping day.

(Foto: pembacaan naskah sumpah dan pengucapan sumpah janji prakikan oleh peserta capping day)

 

Selain peserta capping day, capping day dihadiri oleh Ketua STIKes Bakti Utama Pati, Wakil Ketua III STIkes Bakti Utama Pati, Ketua Prodi Profesi Bidan dan Ketua Prodi Diploma Tiga Kebidanan serta Dosen STIKes Bakti Utama Pati.

Dalam sambutannya, Ketua STIKes Bakti Utama Pati (Ibu Irfana Tri Wijayanti, S.SiT,.M.Kes,.M.Keb) menyampaikan pesan agar selama mahasiswa praktik di lahan untuk tetap menjaga nama baik almamater, melaksanakan tugas-tugas dengan baik sehingga tujuan pemebelajaran di klinik dapat terpenuhi.

Usai prosesi capping day, peserta mengikuti pembekalan yang disampaikan oleh Ibu Retno Wulan, S.S.T.Keb,.M.K.M tentang “Tips dan Trik Pemenuhan Target Kompetensi selama Praktek Klinik ”, dilanjutkan dengan materi kedua oleh ibu Uswatun Kasanah, S.SiT,.M.Kes dengan materi “Etika dan seni berkomunikasi di lahan praktik”.

“Ingat sumpah yang sudah kalian baca. Akan menjaga rahasia pasien kecuali jika diminta Undang-undang. Akan memberikan pelayanan tanpa membeda-bedakan  latar belakang pribadi pasien: agama, ras, suku, agama, dll”, jelas Uswatun.

(Foto bersama penutupan kegiatan capping day dan pengambilan sumpah praktikan STIKes Bakti Utama Pati)

 

 

 

 

By:  Humas STIKes Bakti Utama Pati