Ujian Praktikum Anatomi Fisiologi dan Keterampilan Dasar Praktik Klinik untuk Mahasiswa Prodi DIII Kebidanan STIkes BUP

Doc: Persiapan Uji Praktikum Mahasiwa Semester 1 Kebidanan
Pati, 24 Januari 2025-Program Studi Diploma III Kebidanan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Bakti Utama Pati (STIkes BUP) Melaksanakan Ujian Praktikum Mata Kuliah Anatomi Fisiologi Dan Ketrampilan Dasar Praktik Klinik (KDPK) Bagi Mahasiswa Semester 1.
Ujian praktikum di STIKes BUP ini adalah tahapan terakhir yang harus ditempuh praktikan untuk menyelesaikan kegiatan praktikum dalam semester berjalan, kegiatan penilaian hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran tertentu yang lebih menekankan pada psikomotor, kecakapan dan keterampilan mahasiswa.
Ujian Praktikum di STIKes BUP diselenggarakan bertujuan untuk mengukur kemampuan siswa dalam memahami materi atau perasat dari suatu mata kuliah yang dinilai dari psikomotorik, kecakapan, dan keterampilan mahasiswa. Mahasiswa Diploma III diberikan kasus untuk menentukan tindakan yang akan dilakukan. Setelah tindakan selesai mahasiswa melakukan pendokumentasian dan dilanjutkan pemberian soal kognitif. Ujian Praktik Diploma III terdiri dari 12 stase yaitu 2 stase untuk istirahat dan 10 stase di isi dengan perasat yang di ujikan.

Pelaksananan Uji Praktikum Oleh Penguji,Probandus dan Mahasiwa yang teruji
Mahasiswa Diploma III kebidanan semester 1 Naswa mengungkapkan bahwa ujian praktik ini adalah pengalaman pertamanya dalam mengikuti ujian meskipun begitu bagi naswa ujian ini tidak mudah.
“Saya baru pertama kali melaksanakan ujian praktikum meski tidak mudah bagi saya namun itu adalah sebuah tantangan yang harus dilewati, sebagai mahasiswa semester 1 tentunya hal ini sangat bermanfaat untuk menambah pengetahuan dasar saya”, Ungkap Naswa, mahasiswa Diploma III semester 1 yang mengikuti Ujian praktikum.
Oleh : Arina Ayu Zaiyyana A.Md.Keb- Laboran STIkes Bakti Utama Pati